Aturan aneh untuk jomblo
Manusia adalah makhluk sosial sehingga dalam kesehariannya selalu membutuhkan manusia lain. Karena seringnya terjadi interaksi antara manusia tersebut jadi manusia tidak bisa hidup sendiri. Maka dibutuhkan sesuatu yang bersifat mengatur dan mengikat untuk dipatuhi dan harus diterapkan.
Hampir disetiap negara punya aturannya masing-masing, baik itu yang normal dan sedikit nyeleneh yang sengaja dibuat untuk menertibkan masyarakat. Kali ini goblig akan merangkum beberapa aturan aneh yang hanya diterapkan untuk jomblo di seluruh dunia,, yuk langsung saja simak
Perempuan Jomblo dilarang main ponsel
Source :www.gizbot.com |
Perdana menteri India menetapkan aturan wanita jomblo untuk tidak bermain ponsel. Anehnya lagi aturan tersebut mendapat persetujuan dari kepala desa setempat, Karena menurutnya ponsel dan internet hanya dapat menghabiskan waktu dan uang saja. Namun aturan ini mendapat pengecualian yakni, jika ada saudara yang ingin berbicara dengan sang wanita,orang tua diperbolehkan meminjamkan ponsel.
Sebanyak 2500 orang di Desa Suraj India yang terdiri dari berbagai kasta menyetujui peraturan unik ini. Peraturan tersebut diterapkan sejak 12 Februari 2016.
Jomblo tidak boleh Boncengan naik motor
Source : ridertua.files.wordpress.com |
Disalah satu negara bagian Malaysia yaitu Kelantan yang memang sangat ketat dalm hal menjaga nilai-nilai religius. Kelantan menetapkan larangan bagi pria dan wanita yang belum menikah untuk mengendarai sepeda motor bersama, meskipun tidak banyak anak muda yang berkeliaran ditempat umum namun, pemerintah perlu memperketat larangan supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak dinginkan.
Jadi bagi kalian yang belum mempunyai pasangan yang sah atau jomblo dilarang berboncengan disini ya..
Jomblo di Bontang tidak boleh tinggal di Rusun
Source : media-cdn.tripadvisor |
Aturan aneh untuk jomblo selanjutnya ada di Indonesia tepatnya di Bontang. ada peringatan keras bagi warga yang belum memiliki pasangan atau jomblo yaitu mereka tidak bisa menempati rumah susun sederhana yang disediakan oleh pemerintah. Alasannya, rumah susun ini hanya diperuntukkan bagi masyarakat yang sudah berkeluarga.
Setiap kriteria penghuni yang ditetapkan harus disertai dengan menujukkan bukti. Bila calon penghuni merupakan masyarakat Bontang maka diwajibkan menjukkan kartu tanda penduduk atau KTP, begitu juga kriteria penghuni rumah susun yang sudah berkeluarga harus menyertakan bukti surat kah resmi. Jadi kalo ingin tinggal disini harus mempunyai pasangan yang sah yaa.
Di Amerika Serikat dilarang SKY Diving
Source : skydiving |
Peraturan yang cukup aneh ada di Florida negara bagian Amerika serikat. Disini berlaku aturan bagi wanita yang belum memiliki pasangan atau jomblo dilarang untuk melakukan terjun payung pada hari minggu, jika melanggar peraturan ini mereka akan dipenjara atau didenda. Belum diketahui alasan mengapa dibuatnya aturan ini. ada-ada saja yaa..
Post a Comment for "Aturan aneh untuk jomblo"