Penyebab Smartphone tidak mengisi daya ketika di Charger

Charger Baterai Smartphone

Baterai adalah komponen utama dari smartphone yang berfungsi sebagai sumber daya yang untuk menghidupkan sebuah smartphone. Tanpa komponen baterai ini smartphone yang kita miliki tidak bisa digunakan karena hanya dengan baterailah smartphone tersebut dapat berfungsi sebagaimana mestinya.

Daya tahan baterai smartphone tergantung dengan berapa besar kapasitas baterai yang ditanam dalam sebuah smartphone. Semakin besar daya baterai akan semakin lama juga pemakaian smartphone yang kita miliki. Untuk smartphone keluaran teranyar biasanya memiliki sumber daya baterai yang tertanam sebesar 2000 mAh bahkan hingga 10000 mAh.

Namun, yang patut menjadi perhatian dari sebuah baterai hp tidak hanya kapasitas saja, tapi juga seberapa lama komponen ini memiliki daya tahan maksimal. Daya tahan baterai memang bervariasi. Secara teknis, usia baterai hp memiliki siklus pengisian 300-500 kali dengan durasi antara enam bulan hingga dua tahun atau bahkan lebih. Tapi semua itu juga tergantung dari cara penggunaan. Jika kita 'ngasal' dalam penggunaan baterai, tentu akan berpengaruh pada daya tahannya.


Tidak hanya itu saja, penggunaan yang tidak teratur juga akan menimbulkan berbagai macam masalah. Salah satu yang paling sering ditemui adalah saat hp dicas atau diisi ulang tapi baterai tidak mau mengisi.

Hal yang sering terjadi ketika kita hendak mengisi daya smartppone kita miliki, timbul masalah ketika mengisi ulang daya tetapi baterai tidak bertambah tidak bertambah. Ada beberapa faktor yang menjadi penyebab baterai tidak mengisi saat hp dicas. Faktor-faktor tersebut mencakup:

Hardware:
    Komponen pendukung yang mengalami kerusakan seperti kabel, charger, sockets atau adaptor. Kerusakan pada port charger. Kegagalan atau tidak terisinya baterai saat dicas bisa juga karena terjadinya kerusakan pada port charger yang ada di smartphone. 

 Software :



  • Error pada software, karena proses pengisian ulang baterai tidak hanya masalah hardware saja, tapi juga terkadang melibatkan software. Karena sebuah hp membutuhkan software untuk mendeteksi ketika ada charger yang terpasang. Jadi, jika software mengalami kegagalan deteksi maka proses pengisian pun akan gagal.

  • Aplikasi pihak ketiga yang diinstal. Tidak ada yang menjamin jika aplikasi yang tersedia di PlayStore cukup aman untuk hp Anda. Karena mungkin saja ada beberapa aplikasi boros baterai yang telah terinstal justru menguras daya


  • Beberapa hp seri lama memang tidak banyak yang mendapat dukungan update OS terbaru. Faktor hardware yang kurang mendukung bisa menjadi penyebabnya. Jikapun beruntung mendapatkan update OS mungkin ada beberapa masalah yang bisa ditemui, salah satunya adalah pengisian ulang baterai yang berjalan lebih lambat.





Cara Mendeteksi ketika Hp yang di cas tidak mengisi

Smartphone pada zaman sekarang sudah menjadi barang primer yang dimiliki oleh setiap orang karena, hampir setiap hari kita tidak bisa lepas dari yang namanya smartphone.

Banyak orang yang melakukan segala upaya agar smartphone yang dimilikinya bertahan hidup lebih lama. Ketika smartphone terlalu sering di gunakan maka daya sebuah baterai tidak akan bertahan lama.

Apalagi bila terlalu sering di charger smartphone yang anda gunakan akan cepat rusak bahkan baterai tidak bisa terisi daya kembali. Ada beberapa cara untuk mengatasi ketika smartphone yang kita miliki enggan mengisi daya ketika di charger:

1. Restart 

Pertama yang harus dilakukan cobalah dengan mematikan smartphone, agar semua sistem yang eror dapat kembali normal, dan diamkan beberapa saat kemudian hidupkan kembali.

2. Periksa kabel USB

Terkadang masalah yang muncul ketika hendak melakukan pengisian ulang daya smartphone timbul dari kabel usb yang digunakan. Bisa jadi kabel usb yang digunakan untuk mengisi daya bukan bawaan asli dari smartphone yang anda miliki. Karena kabel usb mudah eror bila sering terlipat, Bila kabel usb anda rusak segeralah membelinya yang asli dari gerai terpercaya agar dapat digunakan kembali tanpa resiko.

3. Periksa port usb

Tanpa disadari ketika kita selesai mencharger smartphone, kita sering mencabut kabel charger secara kasar. Ini akan berakibat eror kepada port usb. Jika hal ini terjadi tentu saja anda harus membawanya ke tempat service resmi agar bisa di cek secara lengkap.


4. Periksa kondisi baterai


Jika semua hal di atas ternyata berjalan normal, maka penyebab baterai hp yang tidak bisa di isi ulang bisa saja karena kondisi baterai yang sudah rusak. Gantilah baterai sesuai dengan petunjuk dan ketentuan dari pabrik. 





PENUTUP

 

Demikianlah beberapa penyebab yang sering muncul ketika smartphone yang kita miliki tidak mengisi daya ketika di Charger. Kerusakan pada smartphone tidak selalu berasal dari baterai namun, banyak faktor lainnya. Bila hal tersebut terjadi anda mesti membawanya ke tempat servise resmi yang terpercaya. Semoga bermanfaat.



Post a Comment for "Penyebab Smartphone tidak mengisi daya ketika di Charger"